Untuk mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas 45 Surabaya, yang saya cintai,
Inilah detail tugas pembelajaran yang sudah kita bicarakan di kelas minggu lalu.
Bekerjalah
secara berkelompok (tiap kelompok terdiri dari 5 orang atau sesuai yang
disepakati). Untuk materi Strategi
Pemasaran, tentukan satu bisnis yang ingin Anda jadikan obyek bahasan.
Amatilah Marketing Stimuli yang
diterapkan oleh mereka. Buatlah uraian tentang strategi produk, harga dan
promosinya, kemudian jelaskan bagaimana mereka bereaksi terhadap persaingan dan
pesaing terdekatnya.
Untuk Jurusan Manajemen
dan Akuntansi Kelas A Sore, presentasi diadakan Jumat 7 Juni 2013 dan Jumat
14 Juni 2013. Untuk kelas B, presentasi diadakan Rabu 12 Juni 2013. Untuk kelas A
Pagi, presentasi diadakan Jumat, 14 Juni 2013.
Terima kasih
atas perhatiannya. Salam bahagia
dan terus berkarya!
No comments:
Post a Comment